Rommi Ariesta | AiTi and Blog

Berbagi tentang Teknologi Informasi untuk kehidupan yang lebih menyenangkan

Transportasi publik yang favorit bagi saya menuju ke kantor adalah Kereta Api Listrik Jabotabek (KRL), selain cepat dan bebas macet, harganya pun murah meriah karena memilih kereta ekonomi yang bertarif super flat Rp 1.500. Dua bulan lebih, saya tetap setia dan bertahan. Banyak pengalaman yang seru selama berada di dalam gerbong ekonomi.



Setiap hari, Pergi-pulang, KRL lah yang membawa saya bergerak di atas rel. Jika anda berdomisili di jakarta dan sekitarnya dan belum pernah merasakan "siksaan" KRL ekonomi, berarti anda belum merasakan kerasnya kehidupan jakarta.

Namanya juga ekonom pasti low price, tentu laris. Keadaan di dalam gerbong pasti sesak, hampir tak ada ruang untuk bergerak. Untuk mendapatkan posisi yang uenak begitu sulit. Di sini lah seninya, kita di ajarkan mencari celah untuk mendapatkan tempat yang lebih lega. Anda yang semula dikiri bisa ke kanan, tengah, dan kemungkinan arah lainnya. Di tengah lautan manusia, di dalam kereta yang tak berpendingin, bahkan kipas angin pun mati, banyak pula tukang dagang yang mengais rupiah. Copet pun banyak yang nyaru menjadi penumpang.

Selama ini saya tak pernah komplain dengan keadaan yang begitu tidak enak karena paham akan arti konsekuensi nama ekonomi. Hanya saja, minggu lalu saya hampir kecopetan. Tas saya sudah di silet pada bagain kirinya. Untung tak ada barang yang hilang.

Berikut tips dan trik mengindari copet di KRL Ekonomi Jabotabek:
1. Jangan seperti orang bego, pura-pura saja sudah pengalaman.
2. Perhatikan tas dan barang bawaan anda ketika masuk kereta yang penuh.
3. Jangan menaruh HP dan dompet di saku celana, simpan di dalam tas atau di genggam saja.
4. Sebisa mungkin taruh tas di atas tempat duduk dan perhatikan.
5. Jika tas tetap dipegang, pastikan tas kita dekap dengan erat beserta sisinya.

Mungkin anda mempunyai tips tambahan yang jitu? Monggo..

Read More..



Biaya pendidikan di Indonesia terbilang mahal. Bagi kaum menengah atas ini tak jadi masalah. Kesulitan akan dirasakan bagi golongan masyarakat kelas menengah dan bawah. Dan ini terjadi di semua jenjang pendidikan, dari SD sampai Perguruan tinggi.

SD misalnya, baik milik pemerintah yang favorit ataupun bagi Sekolah plus dan Sekolah internasional bisa menyedot rupiah dalam jumlah jutaan. Lalu bagaimana nasib kaum "papa" yang ingin duduk di bangku sekolahan?



Pendidikan yang konon kata pakar sebagai cara untuk memutar roda kesulitan ke arah yang lapang (baca: baik) sulit untuk dicicipi. Tak ayal nasib pun tak banyak berubah jika tak jungkir balik untuk berusaha berubah.

Kata ahli lagi, pendidikan merupakan investasi. Logika ekonomi sederhana menyebutkan untuk mendapatkan profit yang maksimal diperlukan investasi yang tinggi. Bila di Analogikan pada dunia pendidikan, maka untuk memperoleh profit tinggi (intelektualitas) diperlukan Investasi (biaya pendidikan) yang tinggi pula.

Kita ambil contoh sederhana. Andaikan ada calon mahasiswa baru yang tidak diterima di Perguruan Tinggi Negeri dan berencana kuliah di Universitas Swasta dengan jurusan Arsitektur. Berapa biaya yang harus disiapkan?

Sang calon mahasiswa ini berencana mengambil kuliah di Universitas Trisakti atau di Universitas Tarumanegara, dimana keduanya masuk Top 10 Universitas Swasta di Indonesia versi Majalah Globe Asia edisi februari 2008.

Total biaya yang harus di bayar di Trisakti untuk jurusan Arsitektur berkisar antara 27 - 33 juta* dan 11,8 juta per semester (info lengkap). Sedangkan di Tarumanegara sebesar 31 - 36 juta* dan per semester 9,1 juta (info lengkap).

Kiranya, uang puluhan juta rupiah untuk bisa kuliah bagi sebagian besar rakyat Indonesia sangat sulit untuk dipenuhi. Uang tersebut hanya untuk biaya kuliah saja, belum untuk keperluan buku kuliah, tugas, foto copy dan sebagainya.

Kasihan betul nasib saudara kita yang tak mampu, ekonomi lemah, hidup di garis kemiskinan, dan sederet sebutan halus bagi kaum miskin yang tak mampu bersekolah.

Pernah terpikirkan oleh kita, bagaimana jika ini terjadi pada keluarga kita. Perih dan pedih kiranya melihat orang tua kita yang seharusnya sudah bisa menikmati masa tua, namun harus terus berjuang demi "memintarkan" anak-anaknya.

Semangat dan pantang menyerah untuk berubah yang harus tetap di dada. Bagi saudaraku yang kaya, mari berbagi mari beraksi.

* Sudah termasuk biaya kuliah pada semester pertama dan tergantung dari peringkat saat seleksi.
* Biaya Kuliah tahun ajaran 2008/2009

Read More..


Rilis terbaru sebuah produk biasanya menambahkan fitur-fitur baru ke dalam perangkat tersebut. Dengan adanya penambahan fasilitas baru maka didapat pengalaman mengasyikkan ketika menggunakan produk baru tersebut. Apple Inc pada awal bulan Juni ini kembali melempar perangkat komunikasi ke pasar. Berbagai fitur gress ditempelkan pada IPhone 3G, versi terbaru dari IPhone.



Setiap produk keluaran Apple memberikan sebuah nilai gengsi yang tinggi bagi pemiliknya. Kini lengkap sudah, IPhone 3G mengkombinasikan nilai prestisius sebuah perangkat dengan fitur menarik yang tertanam di dalamnya.

Tidak seperti versi pertama yang hanya dilengkapi dengan Wi-fi dan EDGE, IPhone 3G kini telah mendukung teknologi 3G yang disebut dengan HSDPA(High-Speed Downlink Packet Access) untuk akses suara dan data. Teknologi 3G tersebut akan memberikan kecepatan 2x lebih cepat dibandingkan dengan menggunakan teknologi 2G ketika mengunduh data dari internet. Selain itu, secara otomatis IPhone 3G melakukan perubahan dalam menggunakan EDGE, 3G atau Wi-Fi 3G yang paling cepat dalam akses.

Bagi para profesional, IPhone memungkinkan bekerja secara mobile dengan adanya dukungan Microsoft Exchange ActiveSync. Para pekerja dapat mengkases intranet perusahaan dan sinkironisasi email korporat, Kalender dan buku telpon kedalam iPhone 3G. Tak perlu pula khawatir dengan masalah keamanan karena IPhone 3G telah dilengkapi dengan Cisco IPSec VPN dan akses wireless dengan enkripsi WPA2 serta sistem 802.1X untuk autentifikasi.

Selain itu, pada IPhone 3G telah dilengka
pi dengan GPS. Anda bisa melihat peta, menemukan lokasi anda sekarang dan melihat trafik lalu lintas secara real time. Paling menarik pada GPS ini, anda pun bisa menemukan lokasi tertentu dengan mengetikkan kata kunci. Misalnya, cukup memasukkan kata kunci "Steak", IPhone akan menunjukkan cafe terdekat yang menjual Steak. Menarik bukan??

Ada juga yang dinamakan The App Store yang bisa diakses secara on-line yang menyediakan beragam program asli IPhone 3G dari berbagai kategori, pendidikan, hiburan, games, bisnis, dan bermacam kategori lainnya. Kita bisa melakukan pembelian di mana pun kita berada.

IPhone 3G pun kini bisa melakukan proses multi-tasking. Artinya kita bisa Browsing internet, akses email, mendengarkan musik, dan melihat peta secara simultan saat melakukan panggilan telepon.

Para arsitek Apple telah merancang IPhone 3G dengan sangat baik. Masa
lah daya tahan baterai tak usah diragukan, panggilan telepon hingga 10 jam menggunakan teknologi 2G dan 5 jam menggunakan teknologi 3G. Waktu yang disediakan untuk akses internet 5 hingga 6 jam, memutar video 7 jam dan mampu bertahan 24 jam saat mendengarkan musik. Sungguh luar biasa dari segi Power Management.

Puaskah anda?? Jangan buru-buru merasa cukup, IPhone 3G memberikan keuntungan lain bagi para penggunanya dengan aplikasi yang dinamakan MobilMe. MobilMe merupakan sebuah aplikasi elegan berbasis web yang beralamat di me.com* yang menyimpan email, kalendar dan kontak di sebuah server on-line. Mungkin anda mempunyai berbagai perangkat jebolan Apple. Ketika anda melakukan perubahan pada kontak dengan menggunakan MacBook misalnya maka secara otomatis MobilMe akan melakukan sinkronisasi agar staying up to date pada perangkat lainnya.

Kali ini Apple membandrol IPhone dengan harga terbilang murah dengan fitur berkelas. Cukup $ 199 untuk kapasitas 8 Giga atau tak mencapai 2 juta jika dirupiahkan anda sudah bisa mengenggam IPhone 3G. Bagi yang membutuhkan memori yang lebih besar, IPhone 3G pun tersedia dengan model 16 Giga seharga $ 299. Jika tak ada perubahan, IPhone 3G belum akan tersedia di pasar Indonesia sampai akhir tahun ini.

* me.com pada saat artikel ini ditulis belum bisa diakses. Anda akan di-direct ke URL Apple MobileMe
Sumber gambar: situs Apple Inc
Referensi : http://www.apple.com/iphone
http://www.apple.com/pr/library/2008/06/09iphone.html

Read More..

Revolusioner dan inovatif image yang dibangun oleh Apple Inc. Lagi-lagi Apple mengemparkan dunia teknologi pada tanggal 9 juni 2008 di San Fransisco ketika memperkenalkan sebuah produk yang menyatukan tiga hal sekaligus, telepon, ipod dan internet ke dalam sebuah perangkat digital, IPhone 3G.

gambar: www.apple.com/iphone


Iphone 3G mulai beredar di pasar pada 11 juli mendatang di 22 negara dan segera tersedia di 70 negara di dunia pada akhir tahun ini. Sayangnya indonesia tidak masuk dalam daftar negara-negara tersebut.

Tak perlu khawatir dengan masalah harga mahal yang sudah identik dengan semua produk besutan Apple Inc. Berdasarkan press release dari apple, harga yang termurah dari di pasar Amerika di bandrol dengan harga $ 199 untuk kapasitas memori 8 Giga dan $ 299 untuk model 16 Giga. Sebuah harga yang kompetitif dengan berbagai fitur revolusioner yang ditawarkan.

Jika melihat harganya, jangan pesimis kualitas iPhone 3G lebih rendah dari versi sebelumnya. Buang jauh-jauh persepsi salah itu. Lihatlah Tag Line dari iPhone 3G, "Twice as Fast. Half the Price". Memang benar, dua kali lebih cepat dan setengah harga.

Handpone manis nan cimaik ini merupakan pembaruan dari pendahulunya, IPhone (Tanpa embel-embel 3G) . Lalu apa yang membedakan mereka? Banyak hal baru yang ditawarkan, mari kita melongok sejenak melihat.

Kini IPhone 3G telah mendukung jaringan 3G, dibenamkan GPS untuk melihat peta , dan iPhone 2.0 sofware serta menjalankan banyak aplikasi dari pihak ketiga yang sejak awal telah dibenamkan dalam produk ini.

Dengan dukungan pada jaringan 3G, pengalaman berselancar internet dan akses email akan lebih cepat. Selain 3G, Untuk akses data dan suara disediakan, wi-fi dan EDGE dimana secara otomatis iPhone 3G akan menggunakan yang mana paling efiesien untuk memastikan kemampuan unduh yang paling cepat pada waktu itu.

Decak kagum takkan berhenti sampai disini. Masih banyak fitur menarik lainnya yang ada pada iPhone 3G. Selalu fenomenal setiap rilis produk lansiran Apple. Setidaknya menurut saya, bagaimana dengan anda?





Read More..

Ada yang aneh hari ini, waktu tak terasa, ia berlari begitu kencang. Rutinitas kerja hari ini saya mulai pukul 7.30, lebih cepat satu jam, dari yang berlaku di kantor. Rehat di sela-sela antara jam 7.30 sampai jam 18.45 kurang lebih hanya 1,5 jam, sisanya dihabiskan untuk menyelesaikan pekerjaa.



Padahal hari ini saya bekerja luar bisa dibandingkan hari-hari sebelumnya, kerjaan banyak karena ada dua tambahan tugas dari Mr. Manajer tapi rasa letih hanya sedikit. Entah dari mana datangnya energi yang begitu besar itu.

Saya tidak bisa seterusnya begini, over time dalam bekerja. Tak adil rasanya, tapi ini lah kenyataannya. Harus ada cara "pintar" untuk bisa meng-handle agar semua pekerjaan tidak menjadi beban. Inilah faktanya. Setuju atau tidak bukan lagi pilihan tapi konsekuensi dari kerja.

By Accident bukan by Design, secara tidak langsung hari ini saya naek jabatan. Kata ivan, kolega dan senior karena sudah dua tahun kerja di sana, "Rommi Sekarang jadi naik pangkat jadi Chief". Dalam canda, Mas Santo, bagian unclaim, menambahkan "rommi sekarang jadi Updater in Chief".

Yaa, benar kata Mas Ivan dan Mas Santo, besok saya akan menjadi Direktur Updating. Hanya untuk menghibur dir saja sebenarnya karena esensinya pekerjaan seorang Direktur lebih banyak dari pada bawahan. Efektifnya baru mulai besok, menerima jabatan dan wewenang baru tanpa sertijab layaknya para pejabat pemerintah kita itu.

Hadapi, laluli, lewati semua tantangan yang menghampiri. Taklukkan semua rintang agar adrenalin dan aliran darah terasa deras memacu jantung. Sungguh nikmat. Ohhhhh, begitu indah.

Read More..

Antara beban pekerjaan dan tanggung jawab adalah dua hal yang berbeda, namun erat kaitannya. Jika keduanya diukur, mirip-mirip antara kuantitas dan kualitas. Apa maksudnya?

Beban kerja kita umpamakan sebagai jumlah (kuantitas) jobs desk yang harus di kerjakan oleh seorang pekerja. Sedangkan tanggung jawab erat kaitannya dengan eksekusi kerja dan kualitas yang dihasilkan dari rician tugas yang harus diselesaikan oleh seorang pekerja. Pekerja yang profresional, harus mampu menyelesaikan semua beban yang menjadi ditanggungnya dan bertanggung jawab pada hasil yang dia kerjakan.

Performance dan kredibilitas, bagi pekerja profesional menjadi sebuah nilai yang relatif. Asumsi dasarnya, kinerja seorang pekerja sangat dipengaruhi oleh beban yang diterima. Karena sehebat apapun orang, bila menerima beban yang berlebihan maka dia tidak akan mampu memberikan kinerja yang maksimal, manusiawi rasanya. Bila karyawan tidak mampu unjuk kerja maka salah satu nilai terburuk yang diperoleh adalah kredibilitas yang patut dipertanyakan.

Apakah saya perform dan kredibel dalam bekerja? Belum bisa terjawab sepenuhnya, namun sudah ada "petunjuk" yang menjelaskannya. Beban kerja meningkat kala rekan satu tim tidak masuk.

Lebih dari 60 hari bekerja, saya belum merasakan sepenuhnya menerima secara utuh sebuah tanggung jawab pekerjaan. Lakon saya sekarang di bumilaut shippping sebagai "updaters" bersama joko dalam satu tim. Sebagai karyawan baru, tanggung jawab saya masih dibagi rata fifty-fifty dengan joko.

Namun, senin pekan ini, 9 Juni 2008 saya akan bertanggung jawab penuh sendiri, "sorangan" dalam bahasa sundanya, karena joko akan resign dan pindah kerja ke sebuah perusahaan distributor Elpiji di kawasan Srengseng Sawah. Mulai saat itu harus mampu bekerja mandiri dan "menjinjing" tanggung jawab sendiri.

Awalnya pekerjaan yang dikerjakan oleh dua orang, mulai esok akan saya "nikmati" sendiri. Tak ada pilihan memang betul. Volume pekerjaan saya sekarang tidak bisa dikatakan sedikit, tapi tidak juga berlebihan. Sekarang menjadi banyak bila harus dikerjakan sendiri, ditambah lagi dengan tugas baru dari Pak Manajer untuk cross check apakah status kontainer yang sudah ID (di ambil oleh consignee/penerima cargo), Delivery Order sudah dirilis. Inipun jumlahnya tidak sedikit, kisaran 50 kontainer di waktu kemarin.

Pekan depan, saya harus bekerja lebih berdikari secara cepat dan benar. Mungkin ini jawaban tuhan atas kesombongan saya yang menginginkan tantangan yang lebih. Sekaranglah bagi saya sebagai waktu yang tepat untuk belajar arti sebuah dedikasi dan tanggung jawab dalam bekerja.

Read More..

Debut  

Rommi Ariesta 0 komentar



Dua bulan sudah, sekarang menjalani bulan ke-3 saya bekerja di PT. Bumi Laut Shipping Corp, General Agent dari hanjin shipping di Indonesia pada divisi operasi dan logistik sebagai staf equipment control yang bertanggung jawab melakukan proses monitoring dan updating container movement.

Kata orang, lamanya saya bekerja belum seumur jagung. Debut saya kerja di mulai disini, seperti seorang balita yang baru mulai berjalan, mesti banyak belajar dan melalui proses jatuh bangun untuk sampai pada akhirnya bisa berjalan, walaupun masih tergopoh-gopoh.

Kerja atapun bekerja bagi saya merupakan sebuah hal baru. Terlebih, untuk pertama kalinya saya memulai di industri shipping dan logistic. Sungguh baru dan dunia baru. Banyak ilmu, istilah dan arti yang baru saya temui di sini. Sulit memang terasa untuk pertama kali belajar tentang seluk beluk shipping khususnya untuk divisi operasi dan logistik, di mulai dari NOL semua.

"Dosen" utama saya di hanjin yang mengajarkan tentang konsep container movement adalah Joko. Dia yang berminggu-minggu dengan sabar mengajarkan seorang rommi, dengan batas IQ pada tataran sedang serta intelektualitas yang perlu di pertanyakan. Teori dan ilmu baru pun saya dapatkan. Saya pun menjadi - sekedar - tahu apa itu Vessel Loading, Vessel Discharging, Inbound Container Yard, Inbound Delivery, Empty, Transhipment, Repo Out, Repo In, Shipper Own Container, Outbounb fully pick up, Outbound CY, dan istilah-istilah lain yang sulit bagi saya diawal untuk dipahami. Selain joko, masih banyak "Dosen" sekaligus rekan yang setiap saat dengan senang hati menjawab ketidaktahuan saya. IVAN, ANTI, NOVITA, Ally (para karyawan hanjin yang lama". Merekalah sebagian kolega yang menjadi tempat belajar dan bertanya.

Teori tentang ilmu per-kontainer-an yang saya tahu masih belum mencapai bilangan satu . Sebab, kemarin pak aries (Manajer Operasi dan Logistik) pernah berujar langsung pada saya. "Sudah 22 tahun saya bekerja di shipping company tapi hanya 60% saja yang saya tahu", begitu ucapannya. Terus belajar adalah dua kata yang pantas buat saya.



Read More..




Melanjutkan dari posting terakhir, bahwa protokol IMAP memberikan kelebihan yang tidak disediakan oleh POP. Menurut, Sze-jun Tsai, seorang Help Center Guru yang menulis di blog resmi gmail, menyatakan POP sebagai komunikasi satu arah dan IMAP merupakan komunikasi dua arah.
Apa artinya? Apabila kita menggunakan email klien dengan settingan POP maka kita hanya mengunduh email dari server gmail ke dalam komputer lokal tanpa penyelarasan dengan server. Sebagai contoh, apabila kita membaca email hasil pengunduhan di dalam email klien, maka ketika kita kembali membuka email melalui browser, email yang telah dibaca akan terlihat sebagai pesan yang belum dibaca.
Berbeda jika kita menggunakan IMAP. Semua aksi yang kita lakukan di email klien secara otomatis akan direspon dan dilakukan sinkronisasi. Ketika kita menghapus pesan, secara otomatis pesan yang ada di server gmail akan dihapus.
Masih menurut Sze-jun Tsai, IMAP menyuguhkan tiga keunggulan yang tak dimiliki POP, yakni penggunaan label, sinkronisasi perubahan dan penyesuaian ke setiap email klien atau handpone yang menggunakan akun yang sama.
Bila memutuskan memilih IMAP kita akan menghemat waktu dalam mengelola email, tidak ada tindakan yang sama untuk aksi yang sama. Pilihan ada di tangan anda.


Read More..


Google secara tidak langsung merekomendasikan bagi para pemakai gmail yang menggunakan email klien untuk menggunakan protokol IMAP daripada protokol POP.

Berdasarkan berita yang dirilis di blog resmi google, dikatakan bahwa IMAP memberikan sisi fungsionalitas yang lebih. Istilahnya adalah komunikasi dua arah. Apa saja nilai lebih yang ditawarkan? Silahkan baca, posting selanjutnya.


Read More..

Internet Sehat Blog Award '09

Internet Sehat

Berlangganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Categories

Archives

Recent Posts

Recent Comments

NavinoT

NavinoT
Another Technology Paradigm