Rommi Ariesta | AiTi and Blog

Berbagi tentang Teknologi Informasi untuk kehidupan yang lebih menyenangkan


Strategi penjualan Research In Motion (RIM) dengan BlackBerry dan Apple Inc melalui IPhone nya sungguh menarik untuk diamati. Kedua perusahaan dunia itu memiliki taktik yang serupa dalam memasarkan perangkat mobilenya. Sama-sama menawarkan perangkat tidak secara langsung kepada konsumen tapi melalui makelar, yakni operator selular. Ada apakah?

Langkah mereka berbeda dari banyak produsen handphone lainnya, Nokia, SonyEricsson, Motorola, Palm, HTC, Dopod, 02, Samsung, LG dan lainya yang menjual secara langsung kepada pengguna ataupun melalui reseller. IPhone dan BlackBerry memang ekslusif dan mahal tapi produsen lain pun punya produk untuk segmen menengah atas.

Kalau mau, mereka tetap bisa menjualnya secara langsung tanpa melalui perantara operator selular yang membundelnya dalam paket. Mengapa mereka menempuh jalur ini? Inilah yang ingin dicoba untuk kita tebak. Kiranya ada 4 alasan:

1. Strategi Aras Korporasi
Menjualnya secara eceran, melalui distributor ataupun melalui kerjasama dengan operator selular adalah sebuah pilihan. Sebuah cara dalam berdagang dan ini tidak melanggar etika bisnis. Cara ini dipilih sebagai strategi perusahaan dalam berbisnis. Hal utama adalah bisa mendatangkan margin.

2. Berkelas dan Ekskusif

Dengan memilih tidak melayani pelanggan secara langsung, RIM dan Apple Inc ingin menonjolkan kesan mewah dan hanya untuk kalangan tertentu. Dengan harga yang cukup tiggi dan dipaket bersama jasa operator selular artinya hanya orang-orang yang berduit saja yang mau secara rutin mengeluarkan biaya bulanan. IPhone dan Blackberry yang dibeli selain dari operator selular adalah produk "Haram".

3. Membangun Loyalitas
Salah satu sifat mendasar manusia adalah ingin dihargai dan diakui. Dengan menggunakan produk yang bukan sejuta umat, secara tidak langsung penggunanya merasa bahwa mereka sebagian kecil kaum yang sukses secara materi. Loyalitas pada perangkat ini terus mereka pertahankan demi status sosial.

4. Mengikat Konsumen
Cinta itu tumbuh karena kebiasaan, konon begitu katanya. Kewajiban berlangganan dalam waktu tertentu, minimal 2 tahun untuk bisa menggunakan IPhone akan membuat orang cinta mati. Seperti nikotin atau zat adiktif, ada yang hilang jika berhenti memakainya. Apalagi ditambah dengan berbagai service yang menarik dari operator. Bahkan Barrack Obama ngotot untuk bisa tetap bermain dengan BlackBerrynya walaupun sebagai presiden tidak dibenarkan oleh protokoler kepresidenan US, akhirnya ia diizinkan.

Metode apapun yang ditempuh oleh masing-masing vendor handphone hanyalah sebuah aksi bisnis yang ditujukan untuk menangguk margin. Cara boleh berbeda tapi tujuannya satu. Dan juara sejatinya adalah meraka yang mempunyai keuntungan yang paling besar.


Read More..



Masuknya IPhone 3G di Indonesia tidak akan lama lagi, diperkirakan bulan maret nanti setelah kesepakatan antara Telkomsel dan Apple Inc rampung. Padahal ketika dirilis, disebutkan hingga akhir 2008 apple tidak memasukkan Indonesia dalam daftar negara yang akan menikmati IPhone 3G. Namun tiba-tiba di awal tahun 2009 ini IPhone 3G bakal masuk pasar Indonesia.

Di Indonesia, IPhone 3G di jual melalui program bundle dari Telkomsel seperti di negara-negara lain. Ini terjadi entah datang dari inisatif Apple atau rayuan dan lobi telkomsel untuk membawa IPhone 3G ke indonesia. Kenyataannya tidak lama lagi salah satu produk Apple itu akan hadir di negeri ini.

Saat ini, bagi yang berminat memiliki bisa pesan IPhone 3G terlebih dahulu melalui situs telkomsel. Harga yang akan dikenakan belum tercantum. Seperti ditulis Budi Putra di blog cnet, yang bisa menikmati IPhone hanya pelanggan pascabayar (Kartu Hallo). Skema kepemilikan yang sama pada pelanggan BlackBerry® Telkomsel.


Menilik IPhone 3G yang memang ekskusif, sudah bisa dibayangkan kalau harga yang patok pun cukup tinggi. Saya sendiri memprediksi diatas 3 juta untuk harga perangkatnya saja. Abodemen bulannya minimal 150 ribu untuk paket minimun. Tentunya harus kontrak selama dua tahun dengan telkomsel, aturan yang diterapkan juga di negara-negara lain.

Keterikatan kontrak ini seperti kita membeli produk dengan cara dicicil. Tentunya harga lebih mahal dibandingkan dengan beli tunai. 

Estimasi diatas mungkin tak jauh berbeda jika kita melihat perbandingan dengan belahan dunia lain. Di negara asalnya, Amerika Serikat melalui AT&T, dengan harga paket paling murah, pelangan harus membayar Rp Rp 3.464.040 pada saat pertama (termasuk biaya aktifasi Rp Rp399,240, Abodemen perbulan Rp776,300 dan Rp2,288,500
untuk Handheld IPhone 3G).

Lain lagi dengan negara tetangga kita singapura disediakan oleh SingTel, jika sudah dikonversi perangkat IPhone 3G dengan paket berlangganan paling murah dijual seharga Rp 5.651.256. Untuk pelanggan baru akan dikenakan biaya aktifasi. Dan biaya belangganan Rp191,568. Total nya Rp 5.651.256.

Sedangkan di Australia, Apple berkerja sama dengan Telstra. Dalam paket paling murah, produk IPhone 3G dijual Rp2,010,753 untuk perangkat saja dan abodemen bulanan Rp288,280. Di website Telstra tidak dicantumkan biaya aktifasi.

Untuk lebih detail perbandingan harga bisa dilihat pada gambar di bawah ini. 


Seberapa besar ketertarikan anda untuk memiliki IPhone 3G? Mungkin ada pendapat yang berbeda. Saya senang mendengarkannya. 

Read More..

sumber gambar: flicker

Internet datang dengan berjibun layanan. Kita tergoda untuk menikmati beberapa layanan yang ada itu dan menggunakannya secara simultan. Kita memiliki akun di Facebook, friendster, email dengan dua alamat yang berbeda, mengasuh beberapa blog, instant messanging, flicker, youtube, twitter, dan sederet lagi. Lalu ada kolega yang menanyakan identitas kita atau sebaliknya kita ingin memberitahu sang teman tadi. Bagaimana kita bisa memberikan semua identitas itu tanpa ada yang terlupa?

Kalau anda menyebutkannya satu persatu dan sang teman tadi mencatatnya, kembali saja anda ke zaman batu. Lempar ke tong sampah cara konvensional itu. Ada cara yang lebih efisien sekaligus kita memperkenalkan layanan apa saja yang kita miliki.

Ketika berkunjung ke maseko blog, ia menulis tentang chi.mp, penyedia layanan untuk manajemen semua identitas kita itu. chi.mp akan memberikan kita satu url menjadi http://yourname.mp. Sayangnya layanan ini masih beta dan kita harus menunggu mendapatkan beta code terlebih dahulu untuk bisa menikmatinya.

Banyak jalan menuju roma. Selain chi.mp ada beberapa provider lain yang memerikan layanan serupa. Seperti identity, claimid, myopenid, trifuna. Semua provider itu menggunakan OpenID untuk mengelola satu identitas terpusat.

OpenID adalah identitas tunggal yang bisa digunakan sebagai username untuk log in kebanyak layanan. Saat ini openid sudah digunakan oleh AOL, blogger, yahoo, flicker dan masih banyak lagi. Jadi anda bisa login ke flicker dengan menggunakan username http://namablogkerenmu.blogspot.com jika sebelumnya sudah terdaftar di blogger. Daftar lengkapnya

Layanan manajemen identitas itu tak hanya bisa menampung identitas online kita tapi identitas offline pun pisa dimasukkan, alamat kantor, rumah, sekolah didalamnya. Melalui Provider tadi, kita bisa melakukan kustomasi, informasi apa saja yang akan ditampilkan, siapa saja yang bisa melihatnya, misalkan si A bisa melihat nama email kita dan si B tidak. 

Kita hanya perlu menyebutkan url tertentu yang disediakan provider untuk menginformasikan semua identitas yang kita miliki. Misalnya http://claimid.com/rommiariesta untuk claimid dan http://identitasmu.identity.net dari identity. Lebih efisien tentunya, benar?


Read More..


Menjelang akhir pekan, biasanya orang pengen santai. Cukup sudah 5 hari melakukan aktivitas. Untuk itu kita cukup membicarakan hal-hal ringan dan remeh-temeh. Seperti saat ini kita akan bergosip saja. Tentunya gosip yang kembali mendidih, apalagi kalau bukan rumor Apple Inc akan memperkenalkan IPhone Nano.

Gosip beredarnya versi IPhone yang lebih kecil dan murah sudah beredar sejak 2007. Tapi isu itu tak pernah terbukti hingga akhir tahun 2008. Menjelang MacWorld Conference & Expo isu kembali bergema. Pada ajang inilah biasanya Apple Inc akan menggemparkan dunia dengan produk anyar mereka.

Analis Craig Berger dari FBR & Co seperti dikutip dari bizjournal dan AppleInsider mengatakan "Kemungkinan Apple akan memperkenalkan IPone Nano - device popular versi murah dan kecil - seperti IPod Nano dan IPod Shuffle". Berger meramalkan baru tersedia di pasar pada petengahan 2009.

Ramalan itu mungkin merujuk pada keberhasilan IPod Nano dan IPod Shuffle yang memang cukup diminati.

Rumor cukup santer, ketika Vaja produsen pembuat bungkus (Case) bermacam gadget sempat memajang link contoh sarung untuk IPhone Nano. Tapi akhirnya link tersebut dihapus. Produsen asal cina XSKN juga memasukkan IPhone Nano dalam list untuk dibuat aksesorisnya.

Apple sendiri tidak memberikan reaksi apapun untuk rumor ini, tidak membenarkan dan juga tidak membantahnya. Gosip atau Fakta, mari kita buktikan saat MacWorld Confrence yang akan di gelar 5-9 Januari 2009 ini.

Sumber gambar: Flicker

Read More..


IPhone 3G sampai awal tahun ini belum terdengar gaungnya bakal muncul di tanah air, walaupun Apple Online Store telah hadir di Indonesia. IPhone 3G umumnya dijual dalam satu paket berlangganan dengan operator selular. Bagi yang ingin mencicipinya ada cara yang bisa dilakukan tanpa harus menunggu IPhone secara resmi. Bagaimana caranya? 


Cukup beli IPhone 3G tanpa berlangganan (harganya cukup tinggi) lalu gunakan sofware untuk membuka kuncinya. Tepat 1 januari 2009, sekelompok hacker bernama Dev-Team yang spesialis IPhone memperkenalkan yellowsn0w.

Yellows0w adalah aplikasi yang digunakan untuk membuka kunci IPhone 3G sehingga bisa menggunakan SIM card berbagai operator. Aplikasi ini masih tahap beta dengan versi 0.9.4. 

Dari umpan balik yang telah mencobanya, ada yang berasal dari Indonesia. Ia (nama tak tercantum) menggunakan kartu SIM Card telkomsel juga berbagai kartu lainya tapi belum berhasil.

Ada 538 orang (saat tulisan ini dibuat) yang memberikan umpan balik kegagalan atau kesusksesannya, 237 orang gagal dan 301 sukses membuka kuncinya. 

Kesuksesan tidak dijamin tapi tak salah juga untuk mencoba. Mari bagi pengalaman untuk yang sudah mencobanya.

Read More..


Crisbrogan, seorang blogger kondang yang fasih berbicara mengenai pemanfaatan media sosial dan jejaring sosial untuk membangun persahabatan. Selalu menulis singkat, tak pernah menulis postingan panjang lebar. Padat dan berisi. Cris membagi pengalaman dan keahliannya tentang ngeblog yang cukup menarik. Ia mengelompokkan rahasia itu dalam tiga bagian: Starter Moves, Technical Stuff dan The Bonus Round. Selamat menikmati tulisannya yang berjudul 27 Blogging Secrets to Power Your Community.

Read More..

Internet Sehat Blog Award '09

Internet Sehat

Berlangganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Categories

Archives

Recent Posts

Recent Comments

NavinoT

NavinoT
Another Technology Paradigm